Kamis, 14 April 2016

Sedikit penyegaran

Halo, telah lama kita tak berjumpa. Setelah seukian lama gw gak nyentuh2 blog gw tercinta ini lagi.. akhirnya gw bisa punya waktu lagi untuk memberikan sentuhan kepada blog gw yang satu ini (oke bukan punya waktu lagi,, tapi banyak banget sepertinya waktu teh). Blog gw yang memang sudah berdebu usang kadaluarsa dan telah terjadi perubahan dari pre rigormortis menjadi post rigor mortis ini tampaknya memerlukan sedikit penyegaran.. mari kita lihat apa saja yang menyegarkan dalam blog ini (oke sebenernya gak ada yang segar).

For your information, blog ini konon dibuat pada saat gw berada pada tingat satu perkuliahan, blog ini dibuat karena gw yang waktu itu masih anak SMA baru tau pahitnya kehidupan kuliah merasa bosan dengan apa yang waktu itu gw jalani.. dan voila,, lahirlah Who Is Mr Egg? ini,, yang konsep dasarnya adalah kalian bisa mengenal  dan mengetahui isi pikiran gw melalui tulisan2 yang gw tuangkan di blog ini.. hahaha,, waktu itu inilah header blog yang gw gunakan.

Header blog jadul

Itu adalah header blog yang dulu, let me tell the philosophy of that header (another bad grammar, isn't?). Alasan gw dulu menggunakan gambar itu adalah,, kalian bisa lihat disana seseorang yang menggunakan kaos putih dan kepala tertutup dengan kardus.. yap, itu adalah analogi Mr Egg.. dia adalah seorang yang sebenarnya malu mengungkapkan jati dirinya (karena malu2in) sembari menatap ke langit, menganalogikan bahwa dia seorang pemimpi.. dan seorang pemikir yang filosofis..  Kalian juga bisa lihat bahwa sosok si Mr. Egg ini membelakangi matahari, artinya dia sangat peduli akan masa lalunya.. dia akan bermimpi ber-angan dan melangkah menuju masa depan dengan cara belajar dari masa lalu, yang artinya membelakangi matahari yang menyimbolkan masa depan yang lebih cerah *tsah basi. dan kalian lihat kabut2 disekitarnya, artinya bahwa hidup ini misteri.. tidak ada yang tau akan kemana dan seperti apa pada akhirnya.. daaan yang terpenting adalah tulisan fbcostom.me yang ada di tulisan kanan bawah,, Apa artinya? artinya adalah gw copy paste gambar ini teman2 haha.. itu adalah situs tempat saya mendapatkan gambar itu,, hahaha yap not original.. saya hanya menambahkan tulisan besar sok keren (who is mr Egg ? mengenal lewat hati cinta dan kasih sayang *ehh kok).

Ya ya ya,, itulah gw bersama content2 alay yang pernah gw sisipkan dalam kehidupan gw hahahaha :D. Tema blog nya pun cukup beragam, walau hanya menggunakan tamplate standart yang disediakan oleh blogger tercinta.. yap, blogger adalah basis dari blog ini, dengan domain .blogspot.com nya.. kenapa blogger dan bukan wordpress? entah,, tak ada alasannya hanya saja gw udah bersahabat dengan google (perusahaan induk blogger) sejak kecil dimulai dari jaman searching sherlock holmes di jaman koneksi masih dial up ke 080989999, sampe sekarang searching jurnal penelitian di koneksi ind*home.. Azeek..

Bagaimana sekarang ? saat ini blog who is mr egg sudah mengalami sedikit penyegaran, (ingat teman2 sedikit loh yaa). perubahan pertama dari blog ini adalah gw menyingkirkan beberapa content alay yang terletak di side bar sebelah kanan seperti jam, kalender, facebook, twitter, gambar dll dll.. gw pikir orang2 udah gak perlu liat yang kayak gtuan,, karena liat jam ya tinggal liat jam,, liat kalender ya liat kalender,, liat facebook dan twitter gw juga gak penting (bahkan baca blog ini juga gak penting dan tak berguna haha :p ). Selain itu gw juga menambahkan laman baru di atas,, yaitu laman contact.. just in case,, lu tiba2 kesurupan makhluk antah berantah dan tiba2 entah mengapa pingin ngehubungin gw.. haha :D . kemudian, tema2 yang tadinya berwarna warni akhirnya gw putuskan untuk gunakan warna putih aja dehh.. make it simple, right? walaupun bagi beberapa orang mungkin akan lelah liat warna putih yang berlama-lama. Terakhir,, yang paling mencolok adalah header blog gw .. Kenapa?

Header blog baru
Ini adalah tampilan header blog gw yang baru. Bisa dilihat disana, bahwa sekarang headernya terlihat lebih simple.. you know,, dengan background putih, disana ada beberapa terumbu karang, ada bintang laut nyempil sedkit di kanan bawah dll. So,, mari kita mulai dengan ikan biru yang tiba2 muncul.. itu melambangkan gw sodara2.. si mr egg.. why fish ? karena gw memiliki filosofi tersendiri mengenai hewan tersebut, disamping memang yaa,, gw seorang sarjana perikanan (Yeeeayy :D). ikan itu dilengkapi dengan topi dan kacamata jadul bangsawan inggris,, hhahaha menggambarkan bahwa gw adalah seorang yang berkelas (silahkan bagi yang sakit mata baca nya bisa tidur siang dulu) dan ditambah lagi itu mengingatkan saya pada manga kesukaan gw yaitu magic kaito dengan kaito kid sebagai tokoh utamanya.. penggemar detektif conan pasti tau deh. Kemudian mari beranjak pada tulisan.. dibuat berdampingan dengan gradasi warnya yang berbeda.. melambangkan bahwa hidup gw itu dinamis, terkadang suram dan menuju kecerahan namun terkadang kembali gelap.. upside-down gtu laah pokok nyaa,, bisa terbalik balik..

Kemudian terumbu karang disana.. hmm kalian tau bahwa terumbu karang merupakan salah satu ekosistem yang cukup kaya di lautan.. termasuk kedalam 3 ekosistem utama di daerah pesisir.. dimana dikatakan bahwa lebih dari  90%  jenis ikan yang hidup di laut lepas pasti memiliki hubungan dengan daerah pesisir pada salah satu siklus hidupnya (mulai deh si Ega teh). yapp,, ini adalah salah satu ekosistem yang paling produktif dilautan, memberikan spawning, feeding dan nursering ground kepada banyak makhluk di lautan.. itulah salah satu yang saya impikan.. menjadi seorang muslim yang bermanfaat dan dibutuhkan oleh orang2 yang lainnya.. dan bintang laut? ahh hanya hiasan saja haha :D . oiya satu lagi, buat kalian yang bertanya2 kenapa si ikan berkata Hello lady, my name is @egaadhi.. itu melambangkan filosofi dari blog ini.. yaitu adalah perkenalan .. (just kidding, gw cuma genit aja kayaknya ) hahaha :D

So, itulah beberapa hal "menyegarkan" yang bisa kalian temui di blog ini.. semoga bermanfaat dan semoga blog ini bisa berkenan di hati kalian semuanya,, yang entah siapa, dari mana, motif nya apa, umurnya berapa..

tolong diambil positifnya,, jangan alay nya yaa..

-Mr.Egg-

3 komentar:

  1. Dengan membaca ini dan semua alasan kenapa blog lo ada ini itu, gue menyadari kalo gue bukan org yg filosofis.Gue liat, gue suka. Thats it..hahahaha

    BalasHapus
    Balasan
    1. Hahaaha repot gini yaa gw,, penuh ketidak jelasan mak iien hahaha :D

      Hapus
  2. inspiratif juga nih alasan ngeblognya
    cuman emang susah juga ya blogging kalo lagi sibuk

    BalasHapus